KPU Pasaman menerima Kunjungan Kerja Anggota Komisi II DPR RI Rezka Oktoberia
Lubuk Sikaping, http://kab-pasaman.kpu.go.id/– Komisi II DPR RI merupakan salah satu dari 11(sebelas) komisi yang ada di DPR RI salah satu ruang lingkup tugasnya terkait kepemiluan. Mitra kerja Komisi II ada 16 (enam belas) lembaga termasuk didalamnya KPU.
KPU Kabupaten Pasaman menerima kunjungan kerja anggota Komisi II DPR RI, Rezka Oktoberia, di Media Center KPU Kabupaten Pasaman, Kamis (5/08/2021).
Dalam sambutannya, Ketua KPU Kabupaten Pasaman Rodi Andermi menyampaikan “ucapan terima kasih dan apresiasi kami telah dikunjungi oleh salah satu anggota komisi II DPR RI Rezka Oktoberia mau menyambangi kami dimasa reses DPR RI masa persidangan V tahun 2021”.
“Komisi II merupakan mitra KPU dalam pembahasan terkait kepemiluan dipandang perlu melakukan terobosan dalam persiapan Pemilu dan pemilihan serentak tahun 2024. KPU Pasaman telah sukses melakukan pemilu 2019 dan Pilkada serentak tahun 2020 dengan diikuti satu pasangan calon, hal ini pertama dalam sejarah Sumatera Barat terkhusus Kabupaten Pasaman”, tambah Rodi.
Rezka Oktoberia mengungkapkan bahwa kunjungan kerja ini merupakan “dalam rangka menyerap aspirasi dalam melakukan evaluasi pemilu 2019, pilkada 2020 dan kesiapan KPU Kabupaten Pasaman dalam mnyonsong pemilu dan pemilihan serentak tahun 2024”.
“Pelaksanaan pemilu dan pemilihan serentak tahun 2024 merupakan pelaksanaan pemilu dan pemilihan yang cukup kompleks nantinya, dimana jika pemilu dilaksanakan februari 2024 bagaimana kalau ada putaran kedua pada pilpres dan sengketa hasil pilpres dan pileg sementara pelaksanaan pilkada di november 2024 dibutuhkan kesiapan penyelenggara dalam menyikapi hal ini”, Ujar Rezka.
Komisioner KPU Pasaman secara bergilir menyampaikan evaluasi pelaksanaan pemilu 2019 dan pilkadan tahun 2020 serta program maupun kegiatan yang dilakukan pasca pemilihan serentak diantaranya pendidikan pemilih bagi nagari partisipasi rendah dan pemutakhiran data pemilih berkelanjutan.
Kunjungan kerja ini dihadiri oleh Ketua, Anggota, Sekretaris, para Kasubbag dan hadir juga anggota DPRD Kabupaten Pasaman, acara berlangsung mulai pukul 08.00- 11.00 WIB. (RPP)