PELUNCURAN TAHAPAN PEMILIHAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI PASAMAN TAHUN 2024
Lubuk Sikaping, www.kab-pasaman.kpu.go.id - KPU Kabupaten Pasaman meluncurkan Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Tahun 2024. Peluncuran berlangsung di Gedung Olahraga (GOR) Tuanku Rao, pada Sabtu (1/6/2024)
Acara peluncuran dihadiri oleh Bupati Pasaman yang diwakili oleh Plt. Sekretaris Daerah Kabupaten Pasaman, Yasri Uripsyah, Anggota KPU Provinsi Sumatera Barat, Jons Manedi, Perwakilan Bawaslu Kabupaten Pasaman, Forkopimda, OPD, Camat dan Wali Nagari se-Kabupaten Pasaman, PPK dan PPS se-Kabupaten Pasaman, Mahasiswa dan Siswa/i di lingkungan Kecamatan Lubuk Sikaping, serta Tokoh Masyarakat Pasaman.
Ketua KPU Kabupaten Pasaman, Taufiq dalam sambutannya mengatakan bahwa momen peluncuran tahapan pemilihan ini merupakan salah satu tahapan menjelang pemilihan serentak nasional tahun 2024 di Kabupaten Pasaman dan berkomitmen menjalankan setiap tahapan-tahapannya dengan baik. Masyarakat juga diajak untuk terlibat aktif dengan menggunakan hak pilihnya pada 27 November 2024 mendatang.
“Kita sangat berterima kasih terhadap seluruh pihak yang telah membantu kegiatan peluncuran tahapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pasaman dalam Pemilihan Serentak Nasional 2024, semoga hak-hak masyarakat dalam menyalurkan aspirasi dan pilihannya dapat terlaksana dengan baik", ujarnya.
Pada kesempatan itu juga, Plt. Sekretaris Daerah Kabupaten Pasaman, Yasri Uripsyah menyampaikan permintaan maaf dari Bupati Pasaman yang tidak bisa hadir pada acara peluncuran tahapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pasaman.

Lanjut, Yarsi menyampaikan atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Pasaman mengucapkan terima kasih kepada KPU Kabupaten Pasaman yang telah meluncurkan tahapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pasaman tahun 2024.
“Pemilihan kepala daerah adalah sarana kedaulatan rakyat dan dilaksanakan secara langsung umum bebas dan rahasia", ungkapnya.
Anggota KPU Provinsi Sumatera Barat, Jons Manedi dalam sambutannya menyampaikan pentingnya pengawasan dari stakeholder terkait, seperti Bawaslu, Ormas, maupun LSM untuk memastikan kesuksesan penyelenggaraan pemilihan serentak nasional 2024, sesuai dengan tagline yang diluncurkan oleh KPU Provinsi Sumatera Barat “Pilkada Bermartabat Berarti Untuk Negeri”.
“Diharapkan kepada semua pihak agar berperan aktif demi suksesnya Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati/Walikota dan Wakil Bupati/Wakil Walikota”, ungkapnya
Peluncuran Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Tahun 2024 ditandai dengan penabuhan gong oleh Plt. Sekretaris Daerah Kabupaten Pasaman, Yasri Uripsyah, didampingi Anggota KPU Provinsi Sumatera Barat, Jons Manedi, Ketua dan Anggota serta Sekretaris KPU Kabupaten Pasaman, dan perwakilan Bawaslu Kabupaten Pasaman. (Parhubmas KPU Pasaman)
.jpeg)