Senam Sehat Menuju Pemilu 2024
Lubuk Sikaping, www.kab-pasaman.kpu.go.id - KPU Kabupaten Pasaman menggelar kegiatan Senam Sehat Menuju Pemilu 2024 di Halaman GOR Tuanku Rao, Minggu (28/1).
Acara ini dibuka oleh Ketua KPU Kabupaten Pasaman Taufiq, S.Si. Dalam sambutannya, menyatakan bahwa "Pemilu serentak 2024 hanya tinggal 16 hari lagi, ini adalah bentuk sosialisasi dari KPU Kepada masyarakat bahwa pemilu serentak hanya menghitung hari", ujar Taufiq.

Turut hadir dalam kegiatan ini Bupati Pasaman, Kodim 0305/Pasaman, Polres Pasaman, Badan Kesbangpol, Satpol PP, Dinas Kominfo, DPM, dan Bawaslu Pasaman. Dalam acara senam sehat ini juga dihadiri oleh kalangan kelompok senam, pelajar, guru maupun masyarakat disekitar lubuk sikaping dan media massa. Tersedia juga berbagai doorprize mulai dari terkecil sampai berhadiah sepeda yang dibagikan oleh Komisioner KPU Kabupaten Pasaman.
