SOSIALISASI PEMILIHAN KETUA & WAKIL KETUA OSIS SMPN 3 LUBUK SIKAPING

Lubuk Sikaping, www.kab-pasaman.kpu.go.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pasaman, melalui Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM (SP3SDM), Eria Candra menghadiri undangan sosialisasi untuk memberikan materi mengenai Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS (Pemilos) kepada siswa/i SMPN 3 Lubuk Sikaping, Jumat (20/1).

Dalam pemaparannya Eria menyampaikan, bahwa alur tahapan Pemilos SMPN 3 Lubuk Sikaping yang akan dilaksanakan secara garis besar tidak berbeda dengan tahapan Pemilu maupun Pemilihan.

“Yang mempunyai hak pilih dalam Pemilos ini adalah seluruh siswa-siswi SMPN 3 Lubuk Sikaping, yang terdaftar sebagai pemilih, sedangkan calon pemimpin yang akan dipilih adalah para kandidat calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS”, imbuh Eria.

Eria menambahkan melalui Pemilos ini merupakan sarana belajar siswa/i untuk memahami pentingnya berdemokrasi, berpartisipasi aktif dalam  Pemilu, dan bagaimana pemilih dapat menggunakan hak pilihnya, serta bagaimana alur memilih yang baik dan benar, agar kedepannya ketika siswa/i sudah mempunyai hak untuk memilih (pemilih pemula) dapat menjadi pemilih yang cerdas.

“Jadi kepada adik-adik semua, pilihlah dari para calon ketua dan wakil ketua OSIS ini yang dirasa mampu membawa kemajuan dan kebaikan untuk sekolah, jangan nanti memilih semisal karena tawaran akan ditraktir di kantin atau lainnya, karena hal itu tidak baik untuk jalannya roda pemerintahan dan demokrasi kita nantinya”, ujar Eria.

Turut hadir dalam kegiatan ini Kasubag Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Partisipasi, dan Hubungan Masyarakat (TP3 dan Hubmasy) KPU Kabupaten Pasaman, Mi’ra Jinas Husna beserta staf.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Dilihat 1,743 Kali.